Tingginya curah hujan yang terjadi di Jepara juga disertai dengan gelombang tinggi mengakibatkan aktivitas masyarakat menjadi terganggu. salah satu yang terdampak dengan ekstrimnya cuaca saat ini adalah masyar akat yang sehari-harinya bermata pencaharian sebagai nelayan. Mereka yang biasanya pergi ke laut untuk mencari ikan jadi terhalang ombak yang tinggi sehingga mengalami kesulitan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Pada hari selasa 7 Maret 2023 di TPI Ujungbatu, Pemerintah Kabupaten Jepara melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian telah memberikan sejumlah bantuan beras kepada para nelayan di Kabupaten Jepara secara simbolis yang diwakili oleh DPC HNSI (Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia) Kab. Jepara. Bantuan tersebut berupa Beras yang diambil dari Gudang Cadangan Pangan Pemerintah sebanyak 35.955 kg.
Selain pemberian bantuan beras untuk nelayan juga ada bantuan Alsintan berupa Traktor Roda Dua untuk Kelompok Tani Sido Makmur I Jlegong, Pompa Air untuk Poktan Bibit Rojokoyo Kedungcino, Combine Harvester untuk Poktan Lembah Hijau Mindahan, Cultivator untuk Gapoktan Sejahtera Platar, dan Kendaraan Roda Tiga untuk Poktan Subur Makmur Pecangaan Wetan.
Penyerahan bantuan Beras Paceklik dan Alsintan ini langsung diserahkan oleh Edy Supriyanta selaku Pj. Bupati Jepara, beliau berharap dengan adanya bantuan beras paceklik bisa sedikit membantu mengurangi beban para nelayan dalam menghadapi masa paceklik, serta bantuan-bantuan yang lain bisa membantu mereka untuk menjadi semakin berdaya (Nk)